Jepara (15/05) [SMKIA News] – Rekrutmen atau proses seleksi karyawan adalah tahapan yang sangat penting untuk perusahaan karena di sini perusahaan akan memilih kandidat dengan kualifikasi yang sesuai dengan posisi yang ditawarkan.
PT. Indomarco Prismatama, salah satu perusahaan ritel terbesar di Indonesia, bekerjasama dengan SMK Islam Al Hikmah Mayong mengadakan kegiatan rekrutmen pada hari Senin (15/05) di Bengkel Otomotif SMKIA. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka program BKK SMK Islam Al Hikmah Mayong yang bertujuan untuk menyalurkan siswa-siswi yang ingin melanjutkan kejenjang karir atau langsung bekerja setelah lulus.
Acara ini diikuti oleh sekitar 50 siswa-siswi SMK Islam Al Hikmah Mayong yang berminat untuk bergabung dengan perusahaan ritel terbesar di Indonesia. Dalam sambutannya, Ibu Ika Rizka Annisa, S.T., M.Pd. selaku Kepala Sekolah menyampaikan bahwa kegiatan rekrutmen ini merupakan salah satu program BKK SMK Islam Al Hikmah Mayong untuk membantu siswa-siswi dalam menyalurkan minat dan bakat mereka.
“Kami berharap kegiatan ini dapat membantu siswa-siswi SMK Islam Al Hikmah Mayong dalam menyalurkan minat dan bakat mereka, serta membuka peluang untuk bekerja di perusahaan terkemuka,” kata Ibu Ika Rizka Annisa.
Kemudian dibuka oleh Bapak Agus Wijayadi, S.T. selaku Waka 4 dan dilanjutkan dengan penjelasan mengenai proses rekrutmen oleh Bapak Taufik, Bapak Ganang, dan Bapak Ali dari PT. Indomarco Prismatama. Mereka menyampaikan informasi mengenai tahapan tes awal, wawancara, dan menjadi pegawai, serta pengalaman yang didapat dari proses rekrutmen.
Salah satu siswa SMK Islam Al Hikmah Mayong yang mengikuti kegiatan rekrutmen ini, Roy, menyampaikan bahwa dirinya merasa senang dapat mengikuti kegiatan rekrutmen ini dan berharap dapat menjadi bagian dari PT. Indomarco Prismatama di masa depan.
“Saya sangat senang dapat mengikuti kegiatan rekrutmen ini, saya berharap dapat lolos dalam proses seleksi dan bergabung dengan PT. Indomarco Prismatama,” ujar Roy.
Kegiatan rekrutmen ini merupakan salah satu bentuk kerja sama antara PT. Indomarco Prismatama dan SMK Islam Al Hikmah Mayong untuk memberikan kesempatan kepada siswa-siswi SMK Islam Al Hikmah Mayong dalam mengembangkan karir mereka di perusahaan terkemuka. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi siswa-siswi SMK Islam Al Hikmah Mayong. (Red. Tim IT)
Dokumentasi :